Antara Setnov, Buku Hitam, dan SBY


buku hitam setnov
Buku hitam setnov mulai berbicara menguak misteri mega korupsi e-ktp

Drama kasus megakorupsi e-ktp nampaknya merembet kemana-mana. Apalagi setelah sejumlah nama tercantum dalam ‘buku hitam’ yang ditulis Setya Novanto.

Seperti diketahui, tersangka kasus e-ktp itu acapkali membawa buku hitam dalam persidangan yang diikutinya. Dalam buku itu, ada nama-nama orang yang ia anggap terkait dengan korupsi e-ktp.
Nah, nama Edhie Baskoro, putra Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) muncul dalam buku tersebut. Tentu saja, masuknya nama Ibas, membuat SBY terusik.
Dia menganggap bahwa Setnov adalah sosok tidak tahu terima kasih. Bahkan, SBY mengibaratkan seperti ‘air susu dibalas air tuba’.
“Waktu Pak Setya Novanto di-bully. Macem-macem lah, mulai dari masuk ICU sampai sehat walafiat. Saya larang semua orang, saudara-saudara agar tidak ikut mem-bully,” ujar dia. (Tribunnews.com 06/02/2018)
Karena itulah dia menyayangkan sikap Setnov yang belakangan ‘menyerang’ Ibas. Bahkan, nama SBY juga disebut terkait dengan kasus korupsi e-ktp oleh pengacara Setnov. Jadi kalau diibaratkan air tubanya adalah tuduhan Setnov terhadap Ibas, kira-kira yang dimaksud air susunya apa ya? hmmmm, menarik. @mufcartoon

Antara Setnov, Buku Hitam, dan SBY

log in

Captcha!

reset password

Back to
log in
Choose A Format
Meme
Upload your own images to make custom memes