Masa jabatan Djarot Saiful Hidayat sebagai Gubernur DKI Jakarta resmi berakhir pada Minggu (15/10). Posisinya lantas diisi oleh Anies Baswedan yang dilantik Senin (16/10). Setelah tak lagi menjabat sebagai gubernur, apa rencana Djarot?
Seperti dikutip dari rmoljakarta.com, Djarot bakal fokus pada urusan partai. Apalagi, dia tercatat sebagai Ketua DPP PDIP bidang organisasi. Djarot mengaku, dirinya masih akan terus memantau situasi perpolitikan yang terjadi di Ibukota. Disamping daerah-daerah lain, terutama yang akan menggelar Pilkada tahun depan. Hmmm, ya sudah selamat bertugas Pak. Warga Jakarta akan rindu kumis mu itu lho… @mufcartoon
There are no ads set to this area or maximum limit of ads on a single page has been reached
Connect with us