POLIKLITIK.COM – Indonesia pernah menjadi ‘Macan Asia’, seiring kejayaan di bidang ekonomi dan pertahanan pada era 80an sampai 90an. Setelah itu, si Macan Asia meredup.
Sementara itu, negara-negara yang dulunya berada di belakang Indonesia justru menunjukkan progress luar biasa. Sebut saja Korea Selatan yang sekarang paling pantas menyandang predikat Macan Asia.
Nah, upaya untuk mengembalikan jati diri sebagai Macan Asia terus dilakukan. Istilah Macan Asia pun dimunculkan Prabowo-Sandiaga Uno pada Pilpres 2019 lalu.
memang, keduanya, pada akhirnya gagal memenangkan Pilpres. Tapi keberadaan Prabowo-Sandi, yang “kebetulan”, sama-sama berada di dalam Kabinet Jokowi-Maruf Amien harusnya membuat upaya untuk mewujudkan ‘Macan Asia’ tak surut.
Salah satunya di bidang pertahanan. Belum lama ini, terungkap bahwa Prabowo mengajukan anggaran fantastis Rp 1.760 Triliun untuk pengadaan alutsista.
Dengan anggaran itu, Kementerian Pertahanan harusnya bisa berbuat banyak. Untuk meremajakan alutsista yang sudah usang. Mendatangkan alutsista baru agar Indonesia lebih disegani di mata dunia.
Bisa gak?
Connect with us