Anjloknya Mata Uang Kripto


mata uang kripto

Mayoritas mata uang kripto (cryptocurrency) terus merosot nilainya dalam beberapa bulan belakangan. Bitcoin, crypto paling populer sekaligus paling mahal kini bernilai Rp 287 jutaan per koin. Padahal, Januari lalu, harganya masih di atas Rp 500 juta. Bahkan, pada April 2021, Bitcoin nyaris mencapai Rp 1 miliar per koin.

Terra Luna malah lebih mengenaskan. Karena nilainya cuma Rp 1,85 per koin. Padahal, April lalu masih Rp 1,6 jutaan.

Salah satu penyebab anjloknya mata uang kripto adalah aksi jual besar-besaran yang dilakukan para investor. Mereka memilih untuk menjual asetnya karena khawatir dengan inflasi yang terus meningkat.

Banyak yang memprediksi, penurunan nilai crypto masih akan terus berjalan. Bitcoin bahkan bisa bernilai Rp 117 jutaan per koin.

Melihat nilainya yang masih terus anjlok, apakah kalian menilai bitcoin dkk masih punya ‘masa depan’. Atau sebenarnya, dengan harga yang makin turun, maka ini jadi kesempatan emas bagi kita buat “membeli”?

 

 

Anjloknya Mata Uang Kripto

log in

Captcha!

reset password

Back to
log in
Choose A Format
Meme
Upload your own images to make custom memes