Kalo ada polling siapa figur asal Timor Leste yang paling dikenal masyarakat Indonesia, Xanana Gusmao kayaknya bakal menempati urutan pertama. Nomor duanya, Raul Lemos.
Xanana adalah presiden pertama Timor Leste setelah memisahkan diri dari Indonesia, 2002 lalu.
Dia juga tercatat dua kali menjabat sebagai Perdana Menteri. Pertama pada 2007-2015 lalu. Sementara yang kedua, baru aja dimulai 1 Juli kemaren.
Sementara itu, bagi Prabowo, Xanana bisa dibilang “sahabat lama”.
Sebelum Timor Leste memisahkan diri, Xanana berada di barisan pasukan pejuang pro-kemerdekaan. Tapi di mata pemerintah Indonesia kala itu, Xanana adalah pemberontak.
Dan Prabowo, pada masanya, menjadi prajurit yang diandalkan pada misi-misi menghadapi kelompok pemberontak di Timor Timur.
Connect with us